DETASEMEN PERHUBUNGAN KOREM 132 MENERIMA HIBAH ASET PEMDA DONGGALA

Palu – Detasemen Perhubungan Korem 132 (DENHUBREM) menerima hibah Aset dari Pemerintah daerah Kab. Donggala. Lokasi aset hibah ini terletak di Kel. Lolu Utara, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Prov. Sulawesi Tengah. Sabtu (15/10/22)

Penyerahan hibah tanah dilaksanakan oleh Bupati Donggala Dr. Drs. Kasman Lassa, S.H., M.H., kepada DanDen Hub Letkol Chb Agung Riyadi, S.T.M., M.Si., ditandai dengan penandatanganan surat penyerahan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dan Berita Acara Serah Terima (BAST) Hibah serta penyerahan akte tanah sebagai aset yang dihibahkan.

Danrem 132/Tdl dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kasi Log Kasrem Kolonel Inf Saiful Pererengi., S.Sos., M.Psi., menyampaikan ucapan terima kasih dan apresisasi kepada Bupati Kab. Donggala yang sudah merespon serta menindak lanjuti permintaan dari satuan Denhubrem 132 agar diberikan hibah tanah dan aset Pemkab Donggala untuk digunakan sebagai kantor Denhubrem 132.

“Semoga nanti pihak Kodam XIII/Mdk segera bisa menindak lanjuti dengan cepat terkait dengan anggaran pembangunan gedung kantor Denhubrem 132.” tambahnya.

Bupati Donggala dalam sambutannya menyampaikan semoga dengan adanya hibah ini anggota Denhubrem semakin bertambah semangat di dalam melaksanakan tugas. Hal ini juga merupakan salah satu cara Pemkab. Donggala untuk melepas aset yang masih ada di wilayah kota Palu yang tujuannya digunakan untuk kepentingan pelayanan dinas dan umum. Semoga dengan adanya hibah ini bisa menjadi berkah untuk kita semua.

Dan sambutan terakhir yang disampaikan oleh Danden Hubrem 132 dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa sebenarnya hal ini telah lama dilaksanakan oleh pimpinan Denhubrem 132 yang terdahulu, karena faktor waktu dan kesempatan sehingga kegiatan ini baru dapat terlaksana saat ini.

Dalam kesempatan tersebut turut hadir Danden PAL XIII/2 Palu, Danden Bekang XIII-44-02 Palu, Danden Pom XIII-2 Palu, Pabung Donggala dan kepala Staff Pemkab. Donggala. Kegiatan diakhiri dengan foto bersama dan hiburan yang dibawakan oleh anggota Denhubrem 132.(PENREM_132)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *