Gelar Upacara Hut Ke-76 Proklamasi Kemerdekaan RI, Warga Manggalapi Sigi, Disapa Presiden Joko Widodo.

Ada yang istimewa dalam peringatan Hari Ulang Tahun Proklamasi ke-76 Proklamasi Kemerdekaan RI pada Selasa, 17 Agustus 2021 bagi warga Sulawesi Tengah, utamanya warga Dusun Manggalapi, Desa Rejeki, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Warga setempat bersama personel Satuan Tugas Operasi Madago Raya disapa oleh Presiden Joko Widodo melalui video conference. Warga terlihat sumringah karena disapa oleh Orang nomor Satu di Indonesia itu.

Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Pol Abdul Rakhman Baso dan Danrem 132 Tadulako, Brigjen TNI Farid Makruf menyatakan terima kasihnya pada sambutan Presiden Joko Widodo. Upacara itu pun dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Sulteng, Muharram Nurdin, Danlanal Palu Kolonel Marinir Marthin Luter Ginting,Dandim 1306/Donggala, Kapolres Parimo,Kapolres Sigi dan Danyonif 714/SM serta sejumlah perwira TNI dan Polri.

Upacara tersebut menjadi istimewa karena untuk pertama kalinya HUT Proklamasi dirayakan di dusun terisolasi ini.

“Ini juga menjadi bukti kehadiran negara di tengah-tengah masyarakat, selain peringatan detik-detik Proklamasi juga digelar bakti sosial dan pemberian bantuan sosial kepada masyarakat,” kata Brigjen TNI Farid Makruf.

Pada kesempatan itu, Presiden Joko Widodo menyempatkan diri untuk menyapa masyarakat melalui telekonferense video setelah Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dalam rangka HUT ke-76 RI, di Istana Merdeka, Selasa (17/8/2021).

Presiden menyapa warga Dusun Manggalapi yang berada di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Saat itu, masyarakat bersama jajaran Polda serta Forkopimda Sulawesi Tengah baru usai menggelar upacara bendera 17 Agustus.

Danrem 132/Tdl pun mengatakan bahwa masyarakat merasa sangat bangga dan haru atas kesempatan disapa oleh kepala negara.

“Masyarakat Dusun Manggalapi sangat bangga dan haru pada saat momentum ini, mereka bisa berterima kasih dan melihat langsung Bapak Presiden pada Peringatan Detik-Detik Proklamasi HUT Ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia,” tutur Danrem ketika dimintai tanggapan terkait soal itu.

Danrem menyampaikan pula bahwa inilah Kali pertama  masyarakat Dusun Manggalapi  menggelar upacara 17 Agustus,” ungkap Brigjen TNI Farid Makruf.

Menurut Danrem, momentum ini diharapkan dapat membangkitkan jiwa Nasionalisme masyarakat.

Lanjut Danrem, selama ini Dusun Manggalapi merupakan area operasi penyisiran kelompok  teroris Poso pimpinan Alikalora dan kawan kawan.

Sementara itu Kepala Dusun Manggalapi yang diberi kesempatan oleh Presiden Jokowi menyatakan sangat bebahagia disapa oleh orang nomor satu di Indonesia itu.

“Pak Presiden yang kami muliakan, kami menyampaikan bahwa Di Manggalapi ini kami terdiri dari dua agama, namun hidup berdampingan dan rukun. Hanya saja kami di sini membutuhkan akses transportasi berupa jalan, Listrik Begitu pun fasilitas pendidikan dan kesehatan,” sebut Kepala Dusun Manggalapi Bapak Yavet.

Peringatan HUT Proklamasi di Manggalapi ini juga diramaikan dengan lomba makan kerupuk untuk anak-anak, lomba lari karung untuk ibu-ibu, lomba sumpit dan diisi pula dengan bakti sosial berupa sunatan massal dan pelayanan kesehatan gratis. (Penrem132)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *