Kasrem 132/Tadulako Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2021.

Komandan Korem 132/Tadulako Brigjen TNI Farid Makruf, M.A yang diwakili Kepala Staf Korem (Kasrem) 132/Tdl Kolonel Inf Dwi Suharjo, S.I.P., mengikuti Apel Kesiapan Operasi Lilin Pengamanan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 di Lapangan Mapolda Sulawesi Tengah, Kamis, (23/12/2021).

Apel gelar pasukan mengambil tema “Melalui Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2021, Kita Tingkatkan Sinergi Polri Dengan Instansi Terkait Dalam Rangka Memberikan Rasa Aman Dan Nyaman Pada Perayaan Natal Dan Tahun 2022”.

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.,M.Si dalam amanat tertulis yang disampaikan oleh Irwasda Polda Sulteng Kombes Pol. Asep Adhiatma., S.I.K., M.H., menyampaikan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Tahun 2021 yang diselenggarakan secara serentak di seluruh jajaran Polri.

“Apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi “Lilin 2021” dalam rangka pengamanan perayaan Natal Tahun 2021 dan tahun baru 2022, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemerintah Daerah (Pemda) dan Mitra Kamtibmas lainnya.”

Lebih lanjut, Polri menyelenggarakan Operasi Lilin-2021 yang akan dilaksanakan selama 10 Hari, mulai dari tanggal 24 Desember 2021 sampai dengan tanggal 2 Januari 2022, dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif secara humanis, serta penegakan hukum secara tegas dan profesional. Tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19, sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman,” terangnya.

Dalam pelaksanaan pengamanan Natal dan Tahun Baru, Polri telah mempersiapkan  513 personel Polda Sulteng, 1.062 personel Polres jajaran, dan 280 personel TNI.

Hadir dalam kegiatan apel gelar pasukan, Gubernur Sulteng yang diwakili PJ. Sekda Prov. Sulteng Moh. Faisal Mang, Kasrem 132/Tdl Kolonel Inf Dwi Suharjo, S.IP., Danden AU Palu Kapten Sus Salmon Abast, Para pejabat TNI/POLRI, Pengurus PMI Bpk. Sudirman.(Penrem132/Tdl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *