

Palu – Korem 132/Tdl Gelar Doa Bersama Peringati Hari Juang TNI-AD yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2023, seluruh umat beragama Prajurit Korem 132/Tdl dan PNS Korem 132/Tdl menggelar Doa Bersama dengan Tema “TNI AD BERSAMA RAKYAT BERSATU DENGAN ALAM UNTUK NKRI” yang dilaksanakan di 3 (tiga) tempat Ibadah, Kamis, (15/12/2023).

Doa bersama dilaksanakan di satuan masing-masing. Untuk Makorem 132/Tdl doa bersama dilaksanakan di Masjid Al Aqsha korem 132/Tdl. Sedangkan kebaktian umat kristen dilaksanakan di Gereja Yerusalem Juanda dan Ibadah beragama Hindu di Pura Jagad Natha Palu selain doa bersama dan kebaktian, sebelumnya telah dilaksanakan berbagai rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Har Juang TNI AD antara lain Donor darah, Karya Bakti, dan Bakti Sosial.

Pelaksanaan doa bersama ini sebagai bentuk rasa syukur kita kepada Tuhan Yang maha Esa karena masih diberi kesehatan dan kekuatan untuk hidup bersama – sama di TNI AD dalam memberi kontribusi positif terhadap masyarakat, Bangsa dan Negara.

Peringatan Hari Juang TNI AD merupakan momentum merefleksikan diri untuk mengevaluasi perjalanan Panjang yang kita lakukan sekaligus menetapkan komitmen untuk melakukan hal yang lebih baik di masa depan dalam melestarikan tradisi TNI AD dalam semangat jiwa kejuangan dan nasionalisme serta patriotisme dalam melaksanakan tugas untuk menghadapi tantangan ke depan. (PENREM_132)