Palu – Korem 132/Tdl melaksanakan Ibadah Oikumene hari Jumat 10 Februari 2023, bertempat Aula Batalyon 711/Rks ,Jl Emmy Saelan,Tatura Selatan,Kec Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah. (Jumat/3/02/2023)

Kegiatan tersebut dipimpin Pendeta Made Rai Herman Edy dengan pemberitaan Pirman Tuhan Lukas 7:1-10 yg intinya tentang “Kisah seorang Perwira sangat menghargai dan mengasihi hambanya”utk melakukan sesuatu demi kesembuhan hambanya dan Imannya menyelamatkan hambanya.

Kegiatan ini merupakan salah satu pembinaan Mental, Iman dan Taqwa kepada Tuhan YME bagi para Prajurit TNI dan PNS yang beragama Kristen. Untuk menjalin kebersamaan bagi warga Korem 132/Tdl penyelenggara kegiatan Ibadah tersebut dilaksanakan secara bergiliran di satuan-satuan yang berada di Kota Palu.

Dalam kegiatan ibadah tersebut dilaksanakan Puji-pujian kepada Tuhan yang dibawakan oleh seluruh Jemaat maupun Perwakilan Vocal Group dari Yonif 711/Rks yang melaksanakan ibadah serta pembacaan Firman Tuhan.

Kegiatan Tersebut Dihadiri oleh Kasi Pers Kasrem 132/Tdl Letkol Inf Nicolous Santoso, S.H.,Pasiops Kodim 1306/KP, Kapenrem 132/Tdl,Kakumrem 132/Tdl,Kajasrem 132/Tdl,Wadanyon 711/Rks, Para Perwira,Bintara,Tamtama serta PNS Korem 132/Tdl,Yonif 711/Rks dan Lanal Palu serta Persit jajaran Korem 132/Tdl dan Persit Yonif 711/Rks (Penrem_132/Tdl).