KUNJUNGAN SISWA SISWI SMA NEGERI 4 PALU DI MUSEUM GUMA KOREM 132/TDL

Palu – Serka I Wayan menerima kunjungan siswa dan siswi SMA Negeri 4 Palu yang terdiri atas siswa jurusan MIPA dan IPS dalam rangka Eduwisata Sejarah ke Museum Guma Korem 132/Tdl yang bertempat di Jl. Sultan Hasanuddin No.58, Lolu Utara, Kec. Palu Sel., Kota Palu, Kamis (25/5/2023).

Terdapat 450 siswa dari 13 kelas dari jurusan MIPA dan IPS mengunjungi Museum Guma Korem 132 Tadulako. Wisata edukasi untuk menunjang pembelajaran sejarah, dengan mengunjungi museum budaya  tempat wisata sejarah tersebut dapat menjadi sumber belajar sejarah alternatif selain buku teks.

Ibu Hayati Munde selaku guru Pembina Eduwisata berharap dengan adanya kunjungan ke museum budaya diyakini dapat menambah wawasan pengetahuan perjalanan sejarah bangsa,

menimbulkan kebanggaan, percaya, cinta tanah air dan patriotisme. “Museum budaya menjadi mitra strategis institusi pendidikan”.

Hal ini bermanfaat pada proses eksplorasi dan keaktifan peserta didik, sehingga hal ini akan bermuara pada kemandirian dan kreatifitas peserta didik.(Penrem_132/Tdl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *